Webinar Sejarah Kebijakan Kesehatan Indonesia

LATAR BELAKANG

Kebutuhan akan pelayanan kesehatan senantiasa dibutuhkan oleh manusia sejak lahir hingga meninggal dunia. Bentuk-bentuk pelayanan kesehatan dari segi informasi, pelayanan preventif, promotif, kuratif rehabilitatif merupakan hal pokok yang yang mestinya bisa diakses oleh individu secara mudah. Bahkan paradigma pelayanan kesehatan kini bertambah seiring dengan pembaruan undang-undang di bidang kesehatan yaitu pelayanan kesehatan paliatif. Sejarah kesehatan di Indonesia memiliki beberapa rezim dan upaya pembentukan awalnya tidak dapat dilepaskan dari pendudukan penjajah di masa lalu. Setidaknya sejarah kesehatan di Indonesia dapat terbagi ke dalam 4 periode. Periode yang pertama adalah periode kolonial, kemudian dilanjutkan dengan periode pasca kemerdekaan (orde lama), periode ketiga adalah orde baru dan periode keempat adalah periode reformasi. Masing-masing dari periode tersebut memiliki pengaruh masing-masing terhadap agenda pembangunan kesehatan di Indonesia yang selanjutnya akan dibahas dalam bab yang terpisah.

Kebijakan-kebijakan mengenai bidang kesehatan perlu dimunculkan, dengan tujuan untuk memahami apa yang melatarbelakangi kebijakan tersebut muncul dan juga menilai apakah efektivitas dari kebijakan di bidang kesehatan tersebut menimbulkan suatu dampak yang mempengaruhi kebijakan kesehatan di masa kini. Hal ini juga selaras dengan motif penelitian sejarah yang berupaya untuk mengadakan penyelidikan dan kemudian melaksanakan pencatatan mengenai hubungan sebab akibat dan perkembangannya.

TUJUAN KEGIATAN

  1. Memahami perkembangan kebijakan kesehatan di Indonesia
  2. Membandingkan paradigma dan pendekatan dalam pelayanan kesehatan di setiap periode maupun di setiap wilayah/daerah
  3. Menilai efektivitas kebijakan-kebijakan kesehatan di setiap periode
  4. Mengupas faktor-faktor yang melatarbelakangi munculnya kebijakan-kebijakan kesehatan di berbagai periode sejarah Indonesia
  5. Menghubungkan kebijakan kesehatan masa lalu dengan kebijakan saat ini, untuk membantu memahami bagaimana pembelajaran dari masa lalu dapat digunakan untuk meningkatkan kebijakan kesehatan di masa depan.
JADWAL RANGKAIAN WEBINAR


Tahap 1: Community Mental Health in Australia: Historical Perspective

  • Hari/Tanggal : Selasa, 9 Juli 2024
  • Waktu : 13.00-14.30 WIB
  • Link Zoom: KLIK DISINI
Jam (WIB) Topik PIC/Narasumber
13.00-13.05 Video
13.05-13.10 Pembukaan Prof. Laksono Trisnantoro
Moderator: dr. Valentina
13.10-13.40 Pemaparan Materi Narasumber: Prof. Hans Pols
13.40- 14.00 Pembahasan Materi
  1. Dekan Fakultas Psikologi UGM: Rahmat Hidayat, S.Psi., M.Sc., Ph.D
  2. Direktorat Kesehatan Jiwa, Kementerian Kesehatan: drg. Vensya Sitohang, M.Epid.
14.00- 14.25 Tanya jawab dan diskusi
14.25-14.30 Informasi tentang website sejarah kesehatan Indonesia: https://sejarahkesehatan.net
14.30-selesai Penutupan & foto bersama

Reportase Kegiatan

Narahubung & Streaming
Cinta – 0822-2137-7408
PKMK FK-KMK UGM
Streaming: Youtube PKMK FK-KMK UGM

COMMENTS