Sebagai lulusan pendidikan dokter, terdapat beberapa jenis karir yang dapat dipilih. Sebagian besar tentu akan menjadi klinisi, seperti dokter spesialis atau dokter umum, dan ada yang memilih karir sebagai non klinisi seperti manajemen rumah sakit, konsultan, kedokteran komunitas, serta pendidik kedokteran atau profesi kesehatan. Beberapa dokter juga memilih untuk berkarier di bidang yang sama sekali tidak berhubungan dengan dunia kesehatan.
Dari hasil survei terhadap 53 mahasiswa lulusan Fakultas Kedokteran Unisba yang akan menempuh Ujian Kompetensi Mahasiswa Pendidikan Profesi Dokter (UKMPPD), sebanyak 5% responden berminat untuk berprofesi sebagai nonklinisi. Riset tentang karier lulusan kedokteran didominasi mengenai riset terhadap pilihan karier klinisi dengan partisipan penelitian didominasi sejak mahasiswa duduk di bangku kuliah. Faktor – faktor yang berperan terhadap pemilihan karier dalam bidang kedokteran dengan demikian membahas pilihan jalur utama bidang klinis tersebut, dan kurang membahas pilihan nonklinisi.
Terdapat penelitian di Unika Atma Jaya yang bertujuan untuk mengetahui alasan yang mempengaruhi alumni kedokteran dalam bekerja di bidang non klinisi. Alasan ini diharapkan dapat mengungkap lebih dalam minat, motivasi, dan pengalaman alumni terkait bidang non klinisi. Hasil menunjukkan alas an – alasan pemilihan karier sebagai non klinisi. Terdapat tiga tema utama yang mempengaruhi lulusan kedokteran memilih karier nonklinisi: (1) motivasi, (2) pengalaman, dan (3) faktor – faktor pembanding antara karier klinisi dan non klinisi. Motivasi terbagi dua yaitu internal dan eksternal. Motivasi yang kuat dan pengalaman membentuk pilihan yang mantap pada karier non klinisi. Ketika membandingkan karier klinisi dan nonklinisi, partisipan menyebutkan kondisi; termasuk finansial; faktor resiko kerja, dan senioritas.
Selengkapnya
COMMENTS