II. TUJUAN

Hits: 18106
Setelah mengikuti program ini diharapkan para peserta mampu untuk:
  1. Mengidentifikasi faktor-faktor lingkungan yang berpengaruh terhadap kelangsungan lembaga pendidikan tinggi kedokteran.
  1. Memahami konsep lembaga profesional dan rantai nilai perguruan tinggi.
  1. Memahami konsep manajemen stratejik dan penyusunan Rencana Stratejik Lembaga Pendidikan tinggi kedokteran.      
  1. Mampu memahami, menafsirkan perubahan dan melakukan respon melalui pendekatan manajemen strategis.
  1. Melakukan ketrampilan-ketrampilan manajerial yang diperlukan dalam mengelola lembaga pendidikan tinggi kesehatan, termasuk komunikasi, lobby, dan negosiasi.
  1. Memahami berbagai hal mengenai berbagai aspek dalam kepemimpinan. Sebagai gambaran dekan sebagai pemimpin diharapkan mempunyai ciri-ciri: (1) Pemimpin harus mempunyai karakter yang baik; (2) Pemimpin diharapkan mampu membentuk Visi dan menetapkan arah; (3) Pemimpin  perlu mempunyai sifat yang dapat menggalang komitmen sumber daya manusia; (4)  Pemimpin  mampu membangun organisasi; (5)  Pemimpin memahami suatu proses yang mempengaruhi aktifitas kelompok untuk mencapai tujuan bersama.
Secara praktis diharapkan program ini mampu untuk menerapkan pemahaman-pemahaman-pemahaman baru di atas dalam usaha meningkatkan kinerja dosen dan kinerja lembaga pendidikan tinggi kedokteran/kedokteran gigi yang dipimpinnya.