Dekan FK Akui Fakultas Kedokteran Undana Belum Banyak Dikenal

POSKUPANG.COM, KUPANG--Dari 75 Fakultas Kedokteran yang ada di Indonesia, Fakultas KedokteranUndanamerupakan fakultas yang baru dan belum dikenal di tingkat nasional.

"FKUndanaini, di forum nasional belum dikenal sehingga kita masuk kelompok anak bawang dan suara kita tidak didengar. Tapi kita tikad akan berhenti berteriak. Kita akan terus berteriak sehingga suara kita didengar," ujar Dekan FKUndana, dr. Bobby Koamesah, MMR, MMPK pada acara pengambilan sumpah dan pelantikan dokter FKUndana, Selasa (3/5/2016).

Menurut Koamesah, meskipun baru tetapi dokter yang dihasilkan ini yang bermutu dan lulus dari uujian kompetensi nasional.

"Kalian ini lulus dalam kompetensi nasional. Ini satu kebanggaan yang diikuti dengan syukur," katanya.

Menurut Bobby, dia bersyukur karena mahasiswa kedokteran yang masuk itu bertanggungjawab menyelesiakan pendidikan tepat waktu.