Zoom Meeting Peran Pemerintah, Organisasi Profesi dan masyarakat dalam Pendidikan Kedokteran

Wagis WebWAG Indonesia Sehat Sejahtera menyelenggarakan Zoom Meeting: Peran Pemerintah, Organisasi Profesi dan masyarakat dalam Pendidikan Kedokteran | Sabtu, 5 Desember 2020 Pukul 13.00 – 14.30

Pengantar:

Pada tahun 2021 RUU Pendidikan Kedokteran akan dibahas di DPR. IDI beranggapan bahwa organisasi profesi perlu menjadi penentu dalam pendidikan kedokteran. Dalam konteks ini IDI sebagai organisasi profesi tidak menganggap dirinya sebagai organisasi massa maupun trade union, tapi berniat masuk ke ranah pendidikan. Di sisi lain ada yang beranggapan bahwa organisasi profesi seharusnya membatasi diri sebagai trade union yang mengedepankan kepentingan dan kesejahteraan anggota. Dengan demikian pendidikan berada di luar jurisdiksi organisasi profesi, namun bisa memberikan masukan - masukan dan penilaian. Lebih lanjut pendapat ini berpendapat bahwa Kolegium harus terpisah dari organisasi profesi yang berfungsi utama sebagai Trade Union, sehingga terjamin mekanisme check and balances. Sebagai gambaran di Inggris, BMA mendefinisikan  dirinya sebagai “Professional organization and Trade Union for doctors in the UK.” Masalah pendidikan di Inggris merupakan tugas organisasi lain yaitu Kolegium yang bertanggung jawab pada General Medical Council (GMC).

Tujuan Diskusi

Mendiskusikan sejauh mana keterlibatan organisasi profesi seperti IDI dalam pendidikan kedokteran.

Pembicara:

  1. dr. Rr. Titi Savitri Prihatiningsih M.Med.Ed.,Ph.D.
  2. Prof. dr. Gandes Retno Rahayu, M.Med.Ed., Ph.D

Unduh Materi

Penanggap

  1. Dr. Slamet Budiarto
  2. Dr. Judilherry Justam
  3. Dr. Ganis Irawan, SpPD
  4. Pemerhati kedokteran

Kegiatan ini dapat dimanfaatkan oleh:

  1. DPR
  2. Kemendikbud
  3. Fakultas Kedokteran
  4. KKI
  5. Organisasi Profesi
  6. AIPKI

Peserta yang diharapkan:

  1. Penentu kebijakan pendidikan kedokteran
  2. KKI
  3. Dekan -dekan dan dekanat FK
  4. Ketua Senat Akademik
  5. Dosen
  6. Organisasi Profesi
  7. Analis Kebijakan Pendidikan Kedokteran
  8. Kolegium

Pendaftaran silahkan klik disini >

-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Streaming: https://www.youtube.com/c/unitpublikasi/live

-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Narahubung

  • Lelyana (+62 813-2976-0006)
  • Email: This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Passcode: 378092